Menjadi Team Work Yang Handal

team work yang handal

Sharing By Rey - Team work yang handal itu selalu menjadi impian bagi semua pebisnis, bahkan karyawan.

Masha Allah, gak terasa sudah memasuki hari kelima challenge #ODOPJULI2018, dan kali ini temanya mengenai Team Work.



Alhamdulillah, saya bahagia banget membahas tema kali ini, karena emang sejak beberapa tahun ke belakang, saya menekuni bisnis yang mana berkecimpung dengan yang namanya team work.

Apa sih Team Work itu?


Team work bisa diartikan sebagai kerja team atau kerjasama. Atau dalam arti panjangnya adalah upaya melakukan sesuatu secara bersama-sama untuk mendapatkan hasil yang maksimal secara efektif dan efisien.

Dengan team work kita bisa menghasilkan sesuatu yang maksimal tanpa harus ribet sendiri atau dengan kata lain lebih efektif dan efisien.

Bukan hanya di dunia kerja atau bisnis, dalam lingkup keluargapun butuh team work yang handal agar rumah tangga bisa berjalan harmonis.

Lalu bagaimana agar kita bisa menjadi team work yang handal?


Kalau menurut saya pribadi, beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menjadi team work yang handal adalah :
  1. Profesional dan Tanggung jawab. Hal terpenting yang harus kita perhatikan dalam menjadi team work yang handal adalah mau bekerja secara profesional dan bertanggung jawab sebagai bagian dari suatu team. Jadi apapun tantangannya, tetaplah ingat bahwa kita juga memegang peran penting dalam kemajuan team. Jangan sampai malah bermalas-malasan dengan sejuta alasan.
  2. Menghargai orang lain. Menjadi bagian dari sebuah team work berarti kita bakal berinteraksi dengan orang lain dalam bekerja. Jadi sebisa mungkin jadilah pribadi yang ramah dan menghargai ide orang lain.
  3. Mengendalikan ego. Meskipun mungkin kita merasa diri paling pintar dan hebat, tetap kendalikan ego merasa kita paling benar, karena team work hanya bisa berjalan jika semua berjalan seirama.
  4. Rendah diri. Menjadi pribadi yang rendah diri juga sangat penting, agar bisa selalu menghargai rekan lainnya serta mengendalikan ego.

Team work sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari


Dalam dunia rumah tangga


Dalam berumah tangga, membangun team work yang handal antara suami istri sangatlah penting, dengan team work, rumah tangga akan bisa berjalan dengan seirama.

Suami bekerja mencari nafkah sambil membantu pekerjaan istri, istripun melengkapi dengan melakukan tugasnya sebaik mungkin serta memberikan ruang sebesar-besarnya agar sang suami bisa berkarya demi ekonomi rumah tangga.

Jika salah satu tidak bisa menjadi team work yang handal, maka roda rumah tanggapun tidak bisa berjalan dengan sempurna.
Dan pastinya hal tersebut tidak ada yang menginginkan bukan?


Dalam dunia kerja


Menjadi pekerjapun kita wajib bisa menjadi team work yang handal.
Karena dalam sebuah perusahaan akan sulit banget untuk kita bisa berjalan sendirian.

Setiap bagian bahkan saling melengkapi bagian lainnya, apalagi dalam satu bagian atau team.
Jadi pastikan kita bisa menjadi team work yang handal jika ingin bertahan dalam sebuah bagian perusahaan.


Dalam dunia bisnis


Memutuskan menjalankan bisnis? sebaiknya upgrade diri kita bukan hanya menjadi team work yang handal, tapi bisa juga menjadi team leader.

Tidak ada satu bisnis di dunia ini yang bisa berjalan sendirian, selalu butuh yang namanya team work yang dipimpin oleh seorang team leader yang seharusnya adalah pemilik bisnis.

Menjadi team leader hanya bisa kita lakukan jika kita telah terbiasa menjadi team work yang handal.
So, pastikan kita mulai membentuk diri kita menjadi team work yang handal sejak dini.

Dalam menjadi team work dan team leader, saya sudah punya pengalaman tersendiri.
Baik dalam rumah tangga, bekerja bahu membahu membentuk team work bersama suami.

Dalam dunia kerja, menjadi team work bahkan team leader yang selalu mengedepankan inovasi demi kemajuan perusahaan.

Pun juga dalam dunia bisnis, yang kebetulan sejak beberapa tahun belakangan ini saya terjun langsung ke dalam bisnis marketing secara online.

Di situlah saya belajar banyak mengenai cara menjadi team work yang handal, hingga akhirnya saya bisa menjadi seorang team leader.

Kalau teman-teman, punya pengalaman apa dalam menjadi team work atau team leader?
Share di komen yuk.
Semoga manfaat :)


Sidoarjo, 28 Juli 2018

Yang sedang happy karena hari ini adalah tanggal dan bulan lahirnya.


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir dan membaca tulisan saya, silahkan meninggalkan komentar dengan nama dan url yang lengkap, mohon maaf, percuma ninggalin link di dalam kolom komentar, karena otomatis terhapus :)

Link profil komen saya matikan ya Temans.
Agar pembaca lain tetap bisa berkunjung ke blog masing-masing, gunakan alamat blog di kolom nama profil, terima kasih :)